Malam Natal Damai: Satgas Preventif Polsek Curup kota polres rejang Lebong Sukses Kawal Ketenangan

Newsmetroindonesia.com CURUP - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban pada malam perayaan Natal, Polres rejang melalui Satuan Tugas Preventif Polsek Curup kota berhasil menjalankan patroli dan penjagaan di beberapa gereja terkemuka di wilayah Polsek Curup kota. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat selama perayaan Natal pada hari Senin (25/12/2023).
Kapolsek Curup kota bapak iptu Ibnu Sina memimpin personel yang terlibat dalam patroli tersebut. Gereja-gereja yang menjadi fokus patroli meliputi HKBP curup Centre, Gereja Pantekosta Tabernakel, GBKP, GBI curup diwilayah hukum Polsek Curup.
Patroli dimulai pada pukul 17.00 WIB dan berlangsung hingga 22.30 WIB. Personel Satgas Preventif menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, melakukan monitoring ketat terhadap situasi keamanan, patroli, penjagaan di sekitar area tempat ibadah, dan pengaturan lalu lintas di sekitar area parkiran gereja.

Kemudian Kapolsek juga menegaskan bahwa situasi Kamtibmas dalam pelaksanaan ibadah malam Natal di gereja-gereja tersebut dapat dikatakan terkendali dan aman. "Situasi keamanan di gereja-gereja yang menjadi fokus Satgas Preventif dapat kami pastikan terkendali dengan baik," tegas Kapolsek iptu Ibnu sina

“Terakhir, saya Kapolsek Curup kota iptu Ibnu Sina.
Kepada masyarakat, kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kerjasama dalam menciptakan situasi yang kondusif. Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.” Tutup Kapolsek iptu Ibnu sina
Salam Presisi Polsek Curup kota

Post a Comment

0 Comments